Setelah Penetapan Pasangan Capres-cawapres, Pengundian Nomor Urut Digelar Selasa, Live di Channel Ini

- 13 November 2023, 13:50 WIB
Foto Ketiga Pasangan Capres dan cawapres pada Pemilu Serentak 2024.
Foto Ketiga Pasangan Capres dan cawapres pada Pemilu Serentak 2024. /Lidiyawati Harahap/sukabumiupdate/prmn

YOGYALINE - Setelah penetapan pasangan calon presiden-wakil presiden pada Senin 13 November 2023, KPU RI akan melakukan pengundian nomor urut pasangan calon presiden dan wakil presiden pada Selasa 14 November 2023. Pengundian nomor urut pasangan capres-cawapres ini dilakukan terbuka dan bisa disaksikan langsung masyarakat umum.

Ketua Divisi Teknis KPU RI, Idham Holik KPU mengatakan dalam pengundian nomor urut capres-caapres, KPU mengundang pasangan calon dan parpol pengusung.

"Dalam acara pengundian nomor urut pasangan capres-cawapres yang diundang tidak hanya parpol peserta beserta pasangan calonnya, kami juga mengundang penyelenggara pemilu, Bawaslu, DKPP dan stakeholder lain," ungkap Idham Holik, Minggu 12 November 2023.

Baca Juga: Pasangan Capres Anies Baswedan - Muhaimin, Disusul Ganjar Pranowo - Mahfud MD Daftar ke KPU Hari Ini

Ditegaskan KPU akan menggelar pengundian nomor urut capres secara terbuka, termasuk akan disiarkan langsung melalui akun YouTube KPU RI.

"KPU akan melakukan live streaming proses pengundian nomor urut capres tersebut," ujarnya.

Sebelum resmi memiliki nomor urut calon, KPU akan melakukan rapat penetapan daftar calon tetap (DCT) capres-cawapres. Penetapan DCT capres-cawapres dilakukan pada Senin ini.

"Penetapan pasangan capres-cawapres itu berdasarkan pasal 276 ayat 1, UU Nomor 7 Tahun 2023 pasangan capres dan cawapres ditetapkan 15 hari sebelum kampanye dimulai," tukasnya.

Diketahui, ada tiga pasangan capres-cawapres yang telah mendaftar ke KPU, yakni Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar, Ganjar Pranowo dan Mahfud Md, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.

Halaman:

Editor: A. Purwoko


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x