Prediksi Benfica vs Juventus Link Live Streaming, Pemain Absen dan Line Up: Di Ambang (Tak) Lolos

- 25 Oktober 2022, 10:08 WIB
Benfica vs Juventus
Benfica vs Juventus /Twitter/@SLBenfica

YOGYALINE - Prediksi Benfica vs Juventus, link live streaming dan line up pertemuan dua raksasa di ajang Liga Champions, Rabu dinihari akan tersaji di artikel berikut.

Benfica vs Juventus bakal digelar di Estadio da Luis pada Rabu 26 Oktober 2022 dinihari pukul 01.45 WIB yang juga bisa disaksikan melalui link live streaming berikut.

Juve melakukan perjalanan ke Lisbon tertatih-tatih di ambang eliminasi setelah diempaskan Maccabi Haifa, dua pekan lalu.

Baca Juga: Yenny Wahid Dijagokan Masuk Bursa Cawapres, Kini Terungkap Posisinya di Barisan Ganjar Pranowo

Hasil itu membuat Juventus dengan poin tiga terpaut lima poin dari dua pemegang tempat teratas di Grup H, yakni PSG dan Benfica yang sama-sama mengoleksi 8 poin.

Berat bagi Juventus! Sementara itu, tuan rumah berambisi memastikan kelolosan ke babak sistem gugur jika mereka mengalahkan tim Serie A itu.

Bagi Benfica, hasil imbang 1-1 berturut-turut melawan Paris Saint-Germain tidak hanya menempatkan Benfica di ambang lolos ke babak sistem gugur Liga Champions.

Hasil itu juga menjadikan mereka sebagai tim potensial yang harus diwaspadai di babak 16 besar.

The Eagles memperpanjang awal tak terkalahkan mereka di musim ini menjadi 17 pertandingan, termasuk menahan PSG saat jumpa di ibu kota Prancis.

Saat itu Kylian Mbappe dan Joao Mario bertukar gol dari titik penalti dalam pertandingan yang berlangsung ketat.

Setelah menang 2-1 atas Juventus di Turin pada matchday kedua Grup H, Benfica pun sekarang difavoritkan untuk menyelesaikan tugas di kandang sendiri.

Baca Juga: Direktur LIB hingga Mantan Kasat Samapta Polres Malang Ditahan Terkait Tragedi Kanjuruhan

Benfica akan memesan tempat mereka di laga babak knock out jika mereka menang, atau bahkan cukup seri dan Haifa tidak mengalahkan PSG dalam laga di waktu yang sama.

Oleh karena itu mereka dijagokan untuk mencapai fase sistem gugur musim ini, atau untuk kedua kalinya secara berturut-turut.

Dalam rekor pertadningan, Benfica telah memenangkan tiga pertandingan kandang sebelumnya melawan Juventus; dengan mencetak dua gol pada setiap kesempatan.

Fakta bagi Juve, hanya memenangkan satu dari tujuh pertandingan Eropa mereka melawan Benfica menyusul kekalahan bulan lalu di Turin.

Kini posisinya di ujung tanduk. Bianconeri tidak akan mampu mencapai babak 16 besar jika mereka tidak menang pada dinihari nanti.

Mereka masih bisa finis ketiga dan mencapai Liga Europa. Tapi jika mereka gagal lagi, Allegri pun tahu bahwa nasib tidak dapat diterima baik oleh para penggemar.

Akankah nasibnya masih akan tertolong dengan kemenangan? Mungkin masih ada peluang. Namun setelah bertarung dengan Benfica, Juve pun akan menjamu PSG di laga terakhir pada awal November.

Baca Juga: Instruksi Kapolri Tidak Anjurkan Tilang Manual Dapat Apresiasi Pakar Hukum, Ada Makna Besar

Bola memang bulat, segala kemungkinan masih terbuka meskipun itu sangat kecil. Bahkan nasib juga ditentukan di tangan orang lain pula.

Juventus akan menghadapi Benfica tanpa mantan bintang Benfica Angel Di Maria, sementara rekan senegaranya Leandro Paredes masih absen hingga bulan depan karena cedera paha.

Bremer dan Mattia Di Sciglio pemain pertahanan Juve juga diprediksi masih absen.

Baik Paul Pogba dan Federico Chiesa hampir pulih tetapi tidak akan mengambil risiko dulu. Jadi Weston McKennie dan Moise Kean berharap untuk mempertahankan tempat mereka setelah mencetak gol pada Jumat kemarin di liga.

Prediksi line up:

Benfica: Vlachodimos; Gilberto, Silva, Otamendi, Grimaldo; Fernandez, Luis; Mario, Rafa, Neres; Ramos

Juventus: Szczesny; Danilo, Bonucci, Rugani; Cuadrado, McKennie, Locatelli, Rabiot, Kostic; Milik, Vlahovic

Baca Juga: Ramalan Zodiak Hari Ini Minggu 9 Oktober 2022, Cinta, Keuangan, Karier

Prediksi Skor Benfica vs Juventus: 1-1

Editor: A. Purwoko


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x