Siap Mudik Lebaran 2023 Berkendara Mobil Listrik, Cek 14 Rest Area di Jalur Tol Ini Tersedia Charging Point

- 14 April 2023, 19:35 WIB
ilustrasi - Pada mudik Lebaran 2023 ini pihak badan usaha jalan tol bersama mitra menyiapkan SPKLU di 14 titik rest area jalan tol.
ilustrasi - Pada mudik Lebaran 2023 ini pihak badan usaha jalan tol bersama mitra menyiapkan SPKLU di 14 titik rest area jalan tol. /ANTARA FOTO/ARIF FIRMANSYAH/ARIF FIRMANSYAH

YOGYALINE - Hendak mudik Lebaran 2023 dengan berkendara mobil listrik? Bisa jadi warga masyarakar sempat berpikir dua kali, ketika mempertimbangkan ketahanan energi mobil yang dikendarai. Tapi kini fasilitas charging point kian tersebar di rest area sepanjang jalur tol jalur mudik.

Di mana saja titik-titik keberadaan charging poin terbaru yang disediakan pemerintah, serta makna jangka panjang dari langkah pemenuhan faslitas itu di jalur tol, bisa disimak di artikel berikut.

Guna menyambut mudik Lebaran 2023, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) bersama seluruh Badan Usaha Jalan Tol (BUJT) berupaya terus meningkatkan layanan, termasuk fasilitas di Tempat Istirahat dan Pelayanan/TIP (Rest Area) jalan tol.

Baca Juga: Cek, Inilah Rest Area Favorit, hingga 4 Gerbang Tol Idaman untuk Mudik Lebaran 2023, Lokasi di Mana?

Guna mengantisipasi semakin banyaknya pemudik yang menggunakan kendaraan listrik, Kementerian PUPR juga menyediakan charging point atau Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) di rest area jalan tol.

Staf Ahli Menteri PUPR Bidang Teknologi, Industri dan Lingkungan sekaligus Juru Bicara Kementerian PUPR Endra S Atmawidjaja mengatakan, pada mudik Lebaran 2023 ini pihak badan usaha jalan tol bersama mitra menyiapkan SPKLU di 14 titik rest area jalan tol. 

 “Charging point atau SPKLU ini merupakan bagian dari upaya Kementerian PUPR untuk mendorong terbentuknya ekosistem mobil hemat energi dan ramah lingkungan yang lebih baik," tegas Endra.

Ia memaparkan bahwa saat ini SPKLU atau charging poin tersedia 14 unit, dan telah tersebar di beberapa ruas tol, sehingga diharapkan bisa dimanfaatkan para pemudik.

Halaman:

Editor: A. Purwoko


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x