OTT Bupati Pemalang KPK Angkut 23 Orang, Lagi-lagi Tergelincir dalam Pengadaan Barang dan Jasa

- 12 Agustus 2022, 09:28 WIB
Rombongan Bupati Pemalang di KPK
Rombongan Bupati Pemalang di KPK /Riyanto Jayeng Portal Brebes/

YOGYALINE - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) membenarkan telah menangkap Bupati Pemalang Mukti Agung Wibowo dalam Operasi Tangkap Tangan (OTT) pada Kamis 11 Agustus 2022.

"Benar pada Kamis (11/8) sore hingga malam, KPK telah melakukan serangkaian tangkap tangan terhadap beberapa pihak yang diduga sedang melakukan tindak pidana korupsi," ucap Pelaksana Tugas (Plt.) Juru Bicara KPK Ali Fikri di Jakarta, Jumat pagi dikutip dari Antara.

"Informasi yang kami terima, salah satu yang diamankan adalah bupati di Jawa Tengah," kata Ali lagi.

Baca Juga: Bagaimana Sosok Bupati Pemalang Mukti Agung Wibowo yang Terjaring OTT KPK? Pernah Jadi Bos di PO Dewi Sri

Dalam OTT itu, KPK juga menangkap sekitar 22 orang lainnya.

Saat ini mereka sedang menjalani pemeriksaan intensif di Gedung Merah Putih KPK, Jakarta.

"Tim segera melalukan permintaan keterangan terhadap para pihak yang ditangkap," kata Ali.

Diperoleh informasi, Bupati Pemalang dan pihak lainnya terlibat dalam dugaan korupsi terkait pengadaan barang dan jasa.

Perkembangan penyelidikan siapa saja yang menjadi tersangka kasus ini, hingga kini masih ditunggu.

Halaman:

Editor: A. Purwoko


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x