Megawati Soekarnoputri Kagumi Ratu Kalinyamat: Sinyal Capres PDIP di Pemilu 2024?

- 18 Agustus 2022, 13:02 WIB
Megawati Soekarnoputri.
Megawati Soekarnoputri. /Instagram/@presidenmegawati/

YOGYALINE - Ketua Umum DPP PDIP Megawati Soekarnoputri dikatakan telah memberi sinyal tentang sosok capres yang diusung pada Pilpres 2024 menurut pengamat politik Hendri Satrio.

Hendri Satrio menyoroti pernyataan Megawati Soekarnoputri dalam acara Napak Tilas Ratu Kalinyamat Pahlawan Maritim Nusantara belum lama ini.

Benarkah itu sinyal langkah Ketua Umum PDIP dalam memberikan test case jelang Pemilu 2024?

Baca Juga: Farel Prayogo Membuat Undangan Upacara HUT RI di Istana Bergoyang, Ternyata Sempat Dinasihati Presiden

Bagi Hendri Satrio, secara tersirat menjadi sinyal terkait capres yang diusung PDIP pada Pilpres 2022.

Megawati Soekarnoputri saat itu menyatakan sosok Ratu Kalinyamat menjadi pahlawan nasional berkat jasa besarnya dalam membela Nusantara.

Pernyataan seorang Megawati itu seketika ditarsirkan politis oleh Hendri Satrio selaku pengamat politik.

Diketahui, acara Napak Tilas Ratu Kalinyamat Pahlawan Maritim Nusantara merupakan agenda rancangan TNI Angkatan Laut yang digelar di geladak KRI Dewaruci pada Kamis, 11 Agustus 2022.

Menurut Hendri Satrio, Ratu Kalinyamat yang begitu didukung Megawati telah menjadi simbol dua hal penting, yang semuanya berkaitan dengan pemimpin perempuan.

 "Ini pintarnya Ibu Megawati, Ratu Kalinyamat itu kan simbol dua hal penting," ujarnya dalam pernyataan terbarunya, dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Antara News.

Baca Juga: Buruh Migran Serahkan Bendera Raksasa ke Ganjar Pranowo, Begini Alasannya

Pertama, Ratu Kalinyamat telah dikenal sebagai seorang ratu dalam sejarah yang menghasilkan banyak raja-raja Mataram.

Kedua, Ratu Kalinyamat sebagai seorang pemimpin perempuan begitu dikenal pemberani oleh orang-orang saat itu.

"Dari dua sinyal ini, mestinya semua kader PDIP 'ngeh' (memahami). Ini kode-nya Ibu Mega di Pilpres 2024 itu perempuan," ujar Hendri Satrio menambahkan.

 Lebih lanjut, Hendri Satrio mengaku Megawati cukup pintar memberi dukungan pada Pahlawan Nasional yang luar biasa seperti Ratu Kalinyamat itu.

" Ratu Kalinyamat luar biasa, menghasilkan raja-raja Mataram. Kalau kita ke makam kota gede ada tuh silsilah-nya (keturunan raja dari Ratu Kalinyamat,red)," ujarnya memungkaskan.

Baca Juga: Setelah Disentil Akhirnya Komisi III DPR Akan Panggil Kapolri, Komnas HAM, LPSK

Sebelumnya, Megawati Soekarnoputri mengaku mendukung Ratu Kalinyamat sebagai Pahlawan Nasional, mengingat jasanya saat melawan penjajah Portugis dengan begitu gigih.

 "Saya setuju banget nama beliau dijadikan pahlawan. Ini kembali bukan karena saya subjektif sama perempuan. Enggak loh saya kan pernah tahu sebagai presiden untuk menjadikan seorang pahlawan itu tidak gampang," ujar Megawati saat itu.***

Editor: A. Purwoko


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x