Ibadat Jumat Agung, Hendak Mengenakan Pakaian Nuansa Warna Apa yang Cocok? Simak Soal Warna Liturgi

7 April 2023, 13:42 WIB
Paus Fransiskus memimpin ibadat Jumat Agung di Basilika Santo Petrus di Vatikan, 15 April 2022. /Foto: REUTERS/REMO CASILLI/

YOGYALINE - Hari ini merupakan Hari Jumat Agung yang diperingati oleh seluruh umat Katolik sedunia, sebagai hari wafat Yesus Kristus atau Wafat Isa Almasih. Umat Katolik pun melakukan ibadat Jumat Agung di gereja-gereja dengan tata cara Liturgi yang telah ditetapkan gereja.

Salah satu hal yang kerap menjadi pembicaraan yakni soal warna pakaian yang dikenakan, yaitu pakaian bagi pelayan liturgi.

Namun soal warna pakaian ini yang kemudian juga dikaitkan dengan keinginan dan selera umat dalam mengikuti peringatan tersebut.

Baca Juga: Jadwal Ibadat Jumat Agung di Yogyakarta Hari Ini, 7 April 2023, Cek Gereja Kota Baru, Paroki Jetis - Ganjuran

Jika pada misa hari Kamis Putih, ada tradisi gereja menggunakan warna liturgi ungu, maka ada tradisi pula pakaian Liturgi untuk Jumat Agung, yakni warna merah.

Meski tidak ada keharusan atau aturan yang mewajibkan untuk umat, masalah pakaian ini menjadi hal yang kini banyak dibicarakan.

Dalam Katolik tradisi penetapan warna baju untuk warna Liturgi, termasuk ibadat Jumat Agung diterapkan hanya pada para pelayan Liturgi. Biasanya mereka mengenakan warna merah yang secara umum juga tetap ada kebebasan mengenai perpaduan dan kelirnya.

Meski hal itu lebih pada warna Liturgi yang lebih ditujukan kepada para pelayan Liturgi, namun di kalangan umat pun banyak yang akhirnya mengikutinya, yakni merah sebagai warna yang paling cocok dikenakan saat itu.

Dalam hal pakaian ini, Gereja lebih mengutamakan bahwa pakaian sopan dan rapi.

Dari beberapa sumber literatur, terlepas soal kebiasaan umat saat mengikuti ibadat, ada tradisi yang diterapkan di gereja-gereja Eropa, Amerika Latin, warna merah ditetapkan sebagai warna Liturgi, karena mengandung sebuah makna.

Warna merah dalam Liturgi gereja Katolik dimaknai sebagai warna darah, cinta Tuhan, Perayaan Martir.

Tentu itu berbeda dengan warna Liturgi ungu pada Kamis Putih, yang menandakan pertobatan, pengorbanan, dan persiapan hati.

Baca Juga: Cek Jadwal TV Moji TV Hari Ini Jumat, 7 April 2023, Tayangan Voli Liga Turki - Bisik Sore - Ramadan Healing

Dalam hal umat memakai pakaian warna tertentu tak ada kewajiban yang secara spesifik disampaikan pihak gereja di Indonesia. Termasuk pada ibadat Jumat Agung ini warna pakaian yang dikenakan juga bukanlah yang utama, tetapi lebih pada makna dan pesan yang mesti dipahami.

Jadi untuk umat, hendak pilih mengenakan pakaian warna apa pada ibadat Jumat Agung ini? Terserah saja, yang penting sopan dan rapi.***

Editor: A. Purwoko

Tags

Terkini

Terpopuler