Inilah Besaran UMK di DIY Tahun 2024, Simak Kenaikan Tertinggi dan Nominal Upah

- 2 Desember 2023, 13:02 WIB
Inilah besaran UMK di Kabupaten dan Kota di DIY tahun 2024, yang mengalami kenaikan bervariasi. Simak kenaikan tertinggi dan nominal upah.
Inilah besaran UMK di Kabupaten dan Kota di DIY tahun 2024, yang mengalami kenaikan bervariasi. Simak kenaikan tertinggi dan nominal upah. /freepik

YOGYALINE - Inilah besaran UMK di kabupaten kota di Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) tahun 2024. Sekda DIY Beny Suharsono mengumumkan bahwa Upah Minimum Kabupaten/Kota (UMK) 2024 di DIY naik, dan berada di atas UMP DIY Tahun 2024.

Penetapan ini ditandatangani Gubernur DIY Sri Sultan Hamengku Buwono X berdasarkan rekomendasi Bupati/Walikota dan atas usulan dewan pengupahan kabupaten/ kota. Lantas, kenaikan tertinggi di mana? Berapa nominalnya? Simak artikel berikut ini.

Dikatakan Sekda DIY, seluruh hasil perhitungan UMK ini besarnya sudah lebih tinggi dari UMP DIY 2024. UMK yang telah ditetapkan oleh Gubernur berlaku mulai tanggal 1 Januari 2024.Ia pun bagi pihak pengusaha mentaati aturan yang ada.

Baca Juga: Kapan Perda Ketenagakerjaan di DIY Ditetapkan? Begini Nasib Pekerja Informal di Jogja

"Secara otomatis setelah UMK 2024 ditetapkan maka yang berlaku adalah UMK, bukan UMP,” jelas Beny pada Kamis (30/11) di Bangsal Kepatihan, Yogyakarta.

Besaran UMK Kota Yogyakarta tahun 2024 adalah Rp2.492.997.00. Tahun 2023, UMK Kota Yogyakarta sebesar Rp2.324.775,50, yang artinya terdapat kenaikan sebesar Rp168.221,49 atau sebesar 7,24%.

UMK Kabupaten Sleman tahun 2024 sebesar Rp2.315.976,39,. Tahun 2023, UMK Sleman sebesar Rp 2.159.519,22, dengan jumlah kenaikan Rp156.457,17 atau 7,25%.

UMK Kabupaten Bantul tahun 2024 ditetapkan sebesar Rp2.216.463,00. Naik sebesar Rp150.024,18 atau sebesar 7,26% dari UMK Bantul 2023 yaitu Rp 2.066.438,82.

Sedangkan untuk UMK Kulon Progo tahun 2024 menjadi Rp2.27.736,95. Naik sebesar Rp157.289,80 atau sebesar 7,67% dari UMK 2023 yaitu Rp 2.050.447,15.

Halaman:

Editor: A. Purwoko


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x