Gol Kedua Jepang ke Gawang Spanyol Kontroversial, FIFA Beri Penjelasan Soal Aturan Ini

- 2 Desember 2022, 10:31 WIB
Jepang lolos ke 16 besar Piala Dunia Qatar 2022.
Jepang lolos ke 16 besar Piala Dunia Qatar 2022. /Twitter @FIFAWorldCup/

YOGYALINE - Gol kedua Jepang ke gawang Spanyol mengantarkan Jepang lolos ke babak 16 besar Piala Dunia 2022, sekaligus menggusur Jerman dari Piala Dunia dan harus kemas koper lebih awal.

Namun gol kedua Jepang cukup kontroversial, dipandang dari keputusan wasit setelah melihat VAR yang relatif lama.

Jepang dinyatakan menang 2-1 atas Spanyol dalam laga terakhir babak grup. Jepang tercatat dua kali membuat kejutan dunia.

Baca Juga: Kenaikan Harga Tiket Pesawat Sumbang Inflasi Terbesar di Jateng, Kota Ini yang Catat Inflasi Terendah

Sebelumnya, mereka juga mengalahkan Jerman dengan skor sama, 2-1.

Dalam tayangan ulang, sebelum gol tercipta ke gawang Spanyol, bagian bawah bola seperti sudah keluar garis lapangan sehingga disebut kontroversi.

Namun, bagian sisi lain bola dianggap masih menyentuh garis lapangan meski sangat tipis. Bagaimana kajian FIFA?

Menurut penjelasan FIFA, bola masih berada dalam permainan jika seluruh bagian bola belum sepenuhnya melewati garis.

Begitupun dalam pandangan wasit Liga Primer Inggris, Peter Walton, ia menjelaskan aturan bola dinyatakan keluar saat keseluruhannya sudah melewati garis.

Halaman:

Editor: A. Purwoko


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x