Resmi, Update Transfer Tim Liga Inggris, Chelsea Dapatkan Pengganti Mendy, MU Boyong Bintang Atalanta

- 6 Agustus 2023, 15:34 WIB
Chelsea sepakat merekrut Robert Sanchez dengan biaya transfer 25 juta poundsterling.
Chelsea sepakat merekrut Robert Sanchez dengan biaya transfer 25 juta poundsterling. /david ornstein/David Ornstein

YOGYALINE - Update transfer Liga Inggris hari ini Minggu 6 Agustus 2023 mencatat tim-tim papan atas semakin aktif dalam bursa transfer yang akhirnya berujung manis.

Manchester United telah mengkonfirmasi penandatanganan pemain internasional Denmark Rasmus Hojlund dari Atalanta dengan kontrak hingga Juni 2028, dengan opsi perpanjangan 12 bulan. 

Pemain berusia 20 tahun itu baru pindah ke Atalanta dari Sturm Graz musim panas lalu. Rasmus Hojlund tampil dalam 34 kesempatan untuk tim Italia itu selama musim 2022-23, dengan mencetak 10 gol dan mencatatkan empat assist. 

Baca Juga: Update Transfer Liga Inggris Hari Ini 5 Agustus 2023, Man City Incar Wirtz, Chelsea Boyong Deivid Washington

Man United memang banyak dikait-kaitkan dengan sejumlah pemain, seperti Harry Kane dari Tottenham Hotspur dan Victor Osimhen dari Napoli di awal jendela transfer.

Tetapi asa MU menjadi mian jelas dalam beberapa minggu terakhir bahwa Hojlund adalah target utama tim di sepertiga akhir kesempatan jendela transfer dibuka. 

Sementara itu Chelsea juga telah mengkonfirmasi bahwa mereka telah merekrut kiper Robert Sanchez dari Brighton & Hove Albion. 

Sepanjang Juli dan hingga Agustus, Chelsea telah memantik diskusi mengenai kemungkinan kesepakatan untuk pemain gelandang Moises Caicedo. Namun, pada saat transfer berlangsung asa itu tampaknya semakin jauh untuk terwujud.  

Sebelumnya Todd Boehly dan Clearlake Capital telah bergerak untuk mengamankan Mauricio Pochettino pelatih berpengalaman yang dia dambakan.

Halaman:

Editor: A. Purwoko

Sumber: Sports Mole


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x