Inilah KA Manahan dan KA Banyubiru, 2 Kereta Baru dari Solo Mulai Juni 2023, Cek Rute - Tiket - Jadwal

- 16 Mei 2023, 15:29 WIB
Kereta baru dari Solo akan beroperasi mulai Juni 2023, yakni KA Banyubiru dan KA Manahan dengan rute yang baru pula. Simak tiket dan jadwalnya.
Kereta baru dari Solo akan beroperasi mulai Juni 2023, yakni KA Banyubiru dan KA Manahan dengan rute yang baru pula. Simak tiket dan jadwalnya. /purwoko/kai

YOGYALINE - Hendak berwisata ataupun melakukan perjalanan antar kota, simak bahwa mulai 1 Juni 2023 mendatang, PT KAI Daop 6 Yogyakata akan menambah 2 kereta baru dengan rute perjalanan baru dari Solo.

PT KAI Daop 6 Yogyakarta per tanggal 1 Juni 2023 akan mengoperasikan kereta api (KA) baru dengan rute baru juga, yaitu KA Manahan dengan rute Solo (Stasiun Balapan) - Gambir (PP).

Selain itu juga ada KA Banyubiru dengan rute Solo (Stasiun balapan) - Semarang (Stasiun tawang) (PP).

Baca Juga: Rute KRL Jogja - Solo Bertambah per 1 Juni 2023, Simak Relasi Stasiun, Jadwal, hingga Cara Beli Tiket Kereta

Manager Humas Daop 6 Yogyakarta, Franoto Wibowo, Senin, 15 Mei 2023, pengoperasian kedua KA tersebut sebagai upaya KAI dalam meningkatkan layanan kepada masyarakat, terutama terkait dioperasikannya Gapeka 2023..

KA tersebut sudah dapat dipesan melalui aplikasi KAI Access, web kai.id maupun channel penjualan resmi lainnya untuk keberangkatan mulai 1 Juni 2023.

"Pada tahap awal, baik KA Manahan maupun KA Banyubiru akan beroperasi pada akhir pekan," sebut Franoto.

Untuk semakin menarik minat calon penumpang, KAI menawarkan tarif promo tiket kereta dengan jumlah terbatas pada KA Manahan seharga Rp 200.000.

Untuk tiket kereta KA Banyubiru kelas eksekutif  Rp 30.000 dan kelas ekonomi Rp 20.000. Tarif tiket kereta dalam rangka promo ini berlangsung pada bulan Juni 2023.

Pembelian tiket kereta api jarak jauh dapat dilakukan sejak H-30, masyarakat sudah bisa membeli tiket KA-KA tersebut pada aplikasi KAI Access, web kai atau chanel eksternal resmi yang bekerja sama dengan KAI, seperti Traveloka.

Baca Juga: Tiket Kereta dari Jogja Masih Tersedia, 8 Kereta Api Tambahan Dioperasikan hingga 7 Mei, Cek Cara Pemesanan

Franoto mengatakan dengan dioperasikannya KA baru tersebut tentunya akan menambah pilihan perjalanan menggunakan KA, sehingga masyarakat dapat menyesuaikan dengan waktu yang diinginkan.

“Dengan adanya KA-KA baru dan tarif promo tersebut, diharapkan mampu meningkatkan animo masyarakat dalam melakukan perjalanan menggunakan moda transportasi massal kereta api yang aman, nyaman, dan sehat,” harapnya.

Adanya KA baru ini dapat menambah pilihan masyarakat dalam bepergian ke Jakarta dan Semarang.

Ada beberapa stasiun pemberhentian yang tentunya akan bisa digunakan masyarakat untuk naik turun kedua KA tersebut.

Jadwal KA Manahan – KA Banyubiru

Rangkaian kereta baru yang dioperasikan, yakni KA Manahan nantinya akan terdiri dari 8 kereta Eksekutif dengan kapasitas per kereta adalah 50 tempat duduk.

Dalam satu harinya, KA Manahan akan berangkat sebanyak 2 kali, yaitu pukul 09.45 dan tiba pukul 18.03 WIB atau dengan waktu tempuh 8 jam lebih 18 menit.

Selanjutnya berangkat yang kedua pukul 22.35 WIB hingga tiba pukul 06.36 WIB atau dengan waktu tempuh 8 jam lebih 1 menit.

Baca Juga: Kereta Bandara YIA Jadi Pilihan karena Bebas Macet, Segini Harga Tiket Kereta Bandara - YIA Xpress

KA Manahan dengan keberangkatan pagi akan berangkat dari Stasiun Solobalapan dan akan berhenti di beberapa stasiun, yakni Klaten, Yogyakarta, Kutoarjo, Kroya, Purwokerto, Cirebon, Cikarang, dan Jatinegara sebelum berakhir di Stasiun Gambir.

KA Manahan dengan keberangkatan malam hari akan berangkat dari Stasiun Solobalapan dan berhenti di beberapa stasiun, yaitu  Klaten, Yogyakarta, Kutoarjo, Kebumen, Kroya, Purwokerto, Cirebon, dan Jatinegara sebelum berakhir di Stasiun Gambir.

Untuk rangkaian KA Banyubiru terdiri dari 4 kereta Eksekutif dan kereta Ekonomi dengan kapasitas per kereta Eksekutif sebanyak 50 tempat duduk dan Ekonomi sebanyak 80 tempat duduk.

Dalam satu harinya, KA Banyubiru akan berangkat sebanyak 2 kali, yaitu pukul 10.40 WIB dan tiba pukul 12.42 WIB atau dengan waktu tempuh 2 jam lebih 2 menit.

Keberangkatan kedya pada pukul 17.15 WIB dan tiba pukul 19.31 WIB, atau dengan waktu tempuh 2 jam lebih 16 menit.

KA Banyubiru dengan keberangkatan siang akan berangkat dari Stasiun Solo (Stasiun Balapan) dan akan berhenti di beberapa stasiun seperti Salem, Gundih, dan Brumbung sebelum berakhir di Stasiun Semarang (Stasiun Tawang).

KA Banyubiru dengan keberangkatan sore akan berangkat dari Stasiun Solo (Stasiun Balapan) dan akan berhenti di beberapa stasiun seperti Salem, Gundih, Padas, dan Brumbung sebelum berakhir di Stasiun Semarang (Stasiun Tawang).

Baca Juga: CEK Jadwal Pemesanan Tiket Kereta Api Lebaran 2023, Bisa Melalui Aplikasi KAI Access

Demikianlah informasi, mulai Juni 2023 mendatang, ada dua kereta baru dari Solo yang dioperasikan untuk rute yang baru pula. Simak jadwal hingga harga tiketnya. ***/bambang sugiharto

Editor: A. Purwoko


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah