Bobotoh, Sabar! Pertandingan Persija Jakarta vs Persib Bandung Dibatalkan, Ini Penyebabnya

- 1 Maret 2023, 22:50 WIB
Pertandingan Persija Jakarta VS Persib Bandung yang direncanakan akan berlangsung pada Sabtu, 4 Maret 2023 pukul 15.00 WIB dibatalkan/ditunda.
Pertandingan Persija Jakarta VS Persib Bandung yang direncanakan akan berlangsung pada Sabtu, 4 Maret 2023 pukul 15.00 WIB dibatalkan/ditunda. /persib/prmn

YOGYALINE - Anda bobotoh ataukah pendukung Persija, sabar untuk dapat menyaksikan laga Persija Jakarta vs Persib Bandung pada BRI Liga 1 pada pertemuan kedua musim 2022/23 ini. Pertandingan Persija melawan Persib Bandung itu dibatalkan karena hampir bersamaan dengan digelarnya konser musik.

(adsbygoogle = window.adsbygoogle || []).push({});

Pertandingan dua tim papan atas sepak bola Indonesia, antara Persija Jakarta melawan Persib Bandung dijadwalkan digelar pada Sabtu, 4 Maret. Namun pihak Polda Metro Jaya memastikan laga ditunda.

Kapan pertandingan Persija Jakarta melawan Persib Bandung akan dilangsungkan, pihak kepolisian menyatakan belum dapat dipastikan waktu penyelengaraannya.

Baca Juga: Rest Area Jalur Tol jogja - Solo dan Jogja - Bawen Dikupas, Inilah Progres Proyek - di Mana Lokasi Rest Area?

"Pertandingan Persija Jakarta VS Persib Bandung yang direncanakan akan berlangsung pada Sabtu, 4 Maret 2023 pukul 15.00 WIB dibatalkan/ditunda,” jelas Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Trunoyudo Wisnu Andiko dalam keterangannya, Rabu 1 Maret 2023.

Alasan penundaan pertandingan Persija Jakarta melawan Persib Bandung itu lantaran pihak panitia penyelenggara (Panpel) konser musik girlband Korea Blackpink, telah lebih dulu menyewa Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).

Selain itu, Panpel konser juga sudah mulai mendirikan panggung di dalam SUGBK yang akan digunakan oleh Blackpink pada tanggal 11 Maret 2023.

Trunoyudo menambahkan, untuk kepastian penyelenggaraan pertandingan Persija kontra Persib masih menunggu kepastian dari penyelenggara pertandingan, yakni dari PT Liga Indonesia Baru (LIB).

Halaman:

Editor: A. Purwoko


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x