KPU Yogya Minta Warga Cermati Rekam Jejak Calon, Senang Sosialisasi Pemilu 2024 di Festival Jogja Kota

- 10 November 2023, 17:00 WIB
KPU Kota Yogyakarta melakukan sosialisasi kepada warga di tengah acara Festival Jogja Kota 2023, dimana KPU menekankan kepada warga agar selalu mencermati rekam jejak calon yang akan dipilih pada Pemilu 2024.
KPU Kota Yogyakarta melakukan sosialisasi kepada warga di tengah acara Festival Jogja Kota 2023, dimana KPU menekankan kepada warga agar selalu mencermati rekam jejak calon yang akan dipilih pada Pemilu 2024. /purwoko/yogyaline.com/kpuyogyakarta

Baca Juga: Simak Jalur dan Cara Gunakan Hak Pilih Bagi Mahasiswa Perantau di Pemilu 2024: Di Yogyakarta Ada Ratusan Ribu

Dalam sambutannya, Noor Harsya mengajak warga Kota Yogyakarta untuk memantau tahapan Pemilu melalui website resmi KPU Kota Yogyakarta di https://kota-yogyakarta.kpu.go.id/.

Dia juga mendorong masyarakat untuk mencermati rekam jejak para calon pemimpin, sebagai langkah bijak dalam menentukan masa depan Kota Yogyakarta.

KPU Kota Yogyakarta juga memberikan layanan Pindah Memilih bagi warga yang berasal dari luar kota Yogyakarta dan tidak dapat pulang hingga tanggal 14 Februari 2024 untuk memberikan hak suaranya di tempat asal.

Noor Harsya juga memberikan tips kepada warga mengenai cara mencoblos dengan benar, yaitu dengan memastikan surat suara yang sah dengan mencoblos di dalam kotak.

Acara ditutup dengan momen yang penuh keakraban, yaitu foto bersama seluruh peserta dan pengunjung yang hadir.

Dikatakan, Festival Jogja Kota 2023 berhasil tidak hanya sebagai perayaan seni dan budaya, tetapi juga sebagai panggung yang efektif untuk menyampaikan informasi penting terkait Pemilu Serentak 2024 kepada masyarakat.***

Halaman:

Editor: A. Purwoko


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x