Polres Bantul Libatkan Dukuh hingga Tokoh Masyarakat untuk Pantau Tongkrongan Remaja

- 26 Mei 2023, 15:10 WIB
Untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, terutama mengantisipasi kenakalan remaja. Polres Bantul rutin melakukan penyisiran tempat tongkrongan remaja.
Untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, terutama mengantisipasi kenakalan remaja. Polres Bantul rutin melakukan penyisiran tempat tongkrongan remaja. /purwoko/yogyaline.com/adi prabowo

Polres Bantul juga membentuk tim khusus untuk ikut mengawasi anak-anak yang pernah diamankan dan terlibat kasus.

Hal ini menjadi pemantauan agar anak tersebut benar-benar tidak kembali terlibat kasus.

Dukuh Salakan, Ilham menjelaskan dirinya bersama warga Salakan ikut menjaga wilayahnya khususnya di tempat makan yang kerap kali menjadi tempat tongkrongan remaja atau ruko yang menjadi titik kumpul.

Ilham juga menerangkan apabila ada kerumunan atau tongkrongan yang bukan warganya di jam malam selalu dibubarkan oleh warganya.

Baca Juga: Film Terbaru Tayang di Bioskop Batam, Argantara Drama Romansa Anak Remaja

Ia juga sangat menyayangkan ketika wilayahnya disebut-sebut sebagai tempat titik kumpul pelaku kejahatan.

“Kami akan mengoptimalkan pengawasan lingkungan, karena menjaga nama baik dusunnya juga menjadi tanggung jawab kami, warga dusun Salakan,” katanya.***/adi prabowo

Halaman:

Editor: A. Purwoko


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x