Tim Spanyol Menggebrak! Hasil FIBA World Cup 2023 Juara Bertahan Kalahkan Tim Pantai Gading

- 27 Agustus 2023, 08:15 WIB
Spanyol mengalahkan Pantai Gading di Grup G pada laga pertama di Indonesia Arena, Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Sabtu 26 Agustus 2023.
Spanyol mengalahkan Pantai Gading di Grup G pada laga pertama di Indonesia Arena, Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Sabtu 26 Agustus 2023. /Foto: Tangkapan layar/IG/fiba

Pelatih Pantai Gading Dejan Prokic mengaku tidak puas dengan hasil laga FIBA World Cup 2023, Sabtu 26 Agustus 2023. Ia merasa seharusnya timnya menunjukkan permainan basket yang bagus.

Namun ia sadar timnya menghadapi tim berkualitas, dengan banyak pemain atau mantan pemain NBA, juga yang berlaga di Euroleague.

Ketika lengah, Spanyol bisa langsung menghukum. Itu menurutnya yang terjadi pada dua tiga menit terakhir kuarter kedua.

Baca Juga: Jelang Laga Tim Kanada vs Tim Prancis, Bigmatch FIBA World Cup 2023, Dipuji Les Bleus Komplet

"Mereka tim yang berkualitas, dan saya mengucapkan selamat untuk kemenangan ini. Mereka memainkan basket yang sangat bagus, basket modern, dan tapi saya bangga pada permainan tim saya," kata Prokic.

Laga selanjutnya Spanyol akan berhadapan dengan Brasil pada Senin (28/8/2023), sementara Pantai Gading akan bertemu Iran. **

Halaman:

Editor: A. Purwoko


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah