Bank Jateng Friendship Run Jogja Digelar Minggu Pagi, Ganjar Pranowo Gabung 1.000 Pelari

- 9 Juli 2023, 16:26 WIB
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo bersama istri, Atiqoh turut ambil bagian dalam Bank   Jateng Friendship Run Jogja,Minggu, 9 Juli 2023, pagi.
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo bersama istri, Atiqoh turut ambil bagian dalam Bank   Jateng Friendship Run Jogja,Minggu, 9 Juli 2023, pagi. /purwoko/yogyaline.com/bambang sugiharto

YOGYALINE - Bank Jateng Friendship Run Jogja digelar Minggu 9 Juli 2023 pagi. Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo bersama istri, Atiqoh turut ambil bagian dalam Bank Jateng Friendship Run Jogja tersebut.

Event Marathon ini diikuti 1.000 peserta, dengan mengambil start dan finish di Benteng Vredebur.

Ganjar mengaku senang berlari bersama 1.000 peserta lainnya. Ia melihat antusiasme pelari di Jogja itu sebagai hal yang sangat baik.

Baca Juga: Ganjar Pranowo Bertemu 264 Raja se Nusantara, Ini Agendanya

Antusiasme warga ini mengindikasikan semakin banyak masyarakat yang gemar berolahraga dan berjuang hidup sehat.

"Udaranya pagi ini sungguh cerah menyenangkan sekali," ucap Bakal Calon Presiden pilihan dari PDI Perjuangan itu mensyukuri usai berlari menempuh rute 6,5 Km di jantung Kota Jogja.

Sedangkan Gusti Kanjeng Ratu atau GKR Mangkubumi berharap event serupa terus digelar di Jogja, untuk mengangkat sisi pariwisata minat khusus yang mampu menggerakkan perekonomian masyarakat.

Ia melihat event tersebut tak hanya olahraga lari marathon, namun dipadukan dengan UMKM.

"Bisa jajan, ada jamu, mangut lele, ayam geprek. Ini menarik bagaimana sport dipadukan dengan sesuatu yang menggerakkan masyarakat," ucap GKR Mangkubumi.

Jogja   menjadi   kota  ke 4  dilaksanakannya Bank Jateng Friendship Run setelah Jakarta, Bandung, dan Semarang.

Baca Juga: Lomba Lari di Kawasan Lereng Merapi 'Ambarrukmo Volcano Run 2023' juga Dikuti Pj Walikota dan Bupati

Tahun ini,  'Voice of Unity' digaungkan  sebagai tema  umum  untuk menyuarakan semangat persatuan, suara positif untuk saling menginspirasi dan membangun persatuan melalui kegiatan lari sembari memompa aktivitas ekonomi para pelaku UMKM dan menyapa keunikan budaya masyarakat setempat.

Selain   berlari rangkaian Bank Jateng Friendship Run Jogja juga menampilkan budaya dan   kuliner lokal guna memberikan pengalaman yang lebih menyenangkan dalam olahraga lari.

Hal ini sejalan dengan semangat Borobudur Marathon yang turut mendongkrak kegiatan bisnis para pelaku UMKM.

Acara dibuka dengan tarian lokal Mangastuti dari Sanggar Tari Kemuning dan marchingband Citra Derap Bahana dari Universitas Negeri Jogjakarta.

Baca Juga: Mandiri Jogja Marathon 2023 Gawe Bank Mandiri Digelar Minggu I8 Juni 2023, Ada 8.000 Pelari Tampil

Direktur Utama Bank Jateng Supriyatno mengatakan selain Jakarta, Bandung, Semarang, dan kini Jogja, Bank Jateng Friendship Run  juga  akan  menyapa Surabaya, Denpasar, Makassar, Banjarmasin, Medan, dan Palembang. ***/bambang sugiharto

Editor: A. Purwoko


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x