Waspadai Gelombang Tinggi 4 - 6 meter di Perairan Selatan Pulau Jawa 3-4 Agustus

- 3 Agustus 2022, 11:55 WIB
Ilustrasi potensi gelombang tinggi di Laut Selatan Pulau JawaJawa
Ilustrasi potensi gelombang tinggi di Laut Selatan Pulau JawaJawa /Sudarno Ahmad Nashori/KebumenTalk

YOGYALINE - Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan peringatan dini berkenaan gelombang tinggi di wilayah perairan Tanah Air untuk dua hari ini, 3 - 4 Agustus 2022.

Dilansir laman resmi BMKG Rabu (3/8/2022), gelombang tinggi 4 hingga 6 meter (sangat tinggi) berpeluang terjadi di Perairan Utara Sabang, Perairan Barat Aceh hingga Kepulauan Mentawai, Perairan Barat Lampung.

Selanjutnya, Samudera Hindia Barat Sumatra, Perairan Selatan Pulau Jawa hingga Pulau Sumbawa, Selat Bali, Lombok, Alas bagian selatan dan Samudra Hindia Selatan Jawa hingga NTT.

Baca Juga: Komnas HAM : Saksi Kunci Tewasnya Brigadir J, Istri Ferdy Sambo

Adapun potensi gelombang tinggi 1,25 hingga 2,50 meter (sedang) berpeluang terjadi di Perairan timur Kepulauan Nias hingga Kepulauan Mentawai.

Selat Lombok bagian utara, Perairan Sumatra Barat, Laut Sawu Bagian Utara, Laut Flores, Perairan Timur Baubau, Perairan Kepulauan Selayar, Laut Jawa sampai dengan Jayapura.

Selanjutnya, gelombang tinggi  2,5 hingga 4 meter (tinggi) berpeluang terjadi di Selat Malaka Bagian Utara, Perairan Timur Pulau Simeulue, Perairan Bengkulu, Teluk Lampung bagian selatan.

Kemudian, Selat Sape bagian selatan, Selat Sumba bagian barat Perairan Selatan Pulau Sumba, Laut Sawu bagian selatan, dan Perairan Selatan Pulau Sawu.

 Baca Juga: Geger Gus Samsudin, PBNU Ingatkan Warga Jangan Kiaikan Dukun, Itu Salah!

Halaman:

Editor: Ahmad Suroso


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x