Fakta-fakta Kuala Kencana Kota Modern Pertama di Papua yang Kini Trending

- 2 Agustus 2022, 09:55 WIB
Kuala Kencana, kota modern pertama di Indonesia yang ada di Papua.
Kuala Kencana, kota modern pertama di Indonesia yang ada di Papua. /Twitter/miningindonesia/Yogyaline.com/prmn

Pembangunan kawasan ini merupakan pemukiman yang diperuntukan khusus untuk karyawan serta masyarakat yang berhubungan dengan Freeport.

Seluruh kawasan ini menggunakan saluran listrik yang ditanam sehingga tidak akan ditemukan tiang kabel listrik atau telepon di pinggir jalan.

Baca Juga: Jadwal Kapal Pelni KM Kelimutu Rute Surabaya Sampit hingga Semarang Kumai, Agustus 2022: Cek Jam Berangkat

Anda tidak akan menemukan kabel-kabel yang bergelantungan di pinggir jalan yang mengganggu estetika dan pemandangan.

Tata letak setiap rumah juga diatur rapi dari mulai jarak hingga lokasinya, juga ditanami pohon-pohon yang rindang sehingga hutannya masih terjaga.

Berkat banyaknya pohon-pohon tersebut, maka tercipta instalasi pengolahan air (water treatment plant) yang memiliki standar air bersih yang tinggi.

Air yang dihasilkan dari sistem tersebut bisa langsung diminum dari kerannya tanpa harus dimasak terlebih dahulu.

Kawasan tersebut juga memiliki fasilitas yang cukup lengkap yang tidak kalah dengan fasilitas dikota besar, meskipun jaraknya cukup jauh dari pusat kota di Papua.

Memiliki lapangan sepak bola, lapangan badminton indoor ataupun outdoor, kolam renang, lapangan golf dan lain sebagainya.

Terdapat juga sarana beribadah seperti masjid dan gereja. Sarana umum seperti gedung serba guna, serta pusat perbelanjaan yang cukup lengkap.

Halaman:

Editor: A. Purwoko


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah