PSS Sleman bertekad Bangkit Saat Hadapi Arema FC: Seto Ungkap Kelebihan Kubu Lawan

5 Agustus 2022, 10:53 WIB
Pelatih PSS Sleman Seto Nurdiyantoro siap membawa timnya bangkit pada pekan ketiga Liga 1. /A.Purwoko/Yogyaline.com/pss sleman

 

YOGYALINE - Tim PSS Sleman telah berada di Malang dan siap melawan Arema FC dalam lanjutan Liga 1 2022 2023.

Pelatih PSS Sleman, Seto Nurdiyantoro menyatakan mentalitas bertanding para pemainnya di hadapan suporter Arema FC merupakan hal yang penting.

Menurut Seto, hal tersebut menjadi motivasi dirinya untuk melipatgandakan semangat bertanding yang bisa menular ke seluruh tim.

Baca Juga: Daftar 15 Anggota Polri yang Dimutasi Terkait Upaya Pengungkapan Kasus Brigadir J

“Dari tahun ke tahun Arema FC menjadi tim bagus dan diwaspadai. Ini menjadi tantangan tersendiri bagi kami bermain di kandang mereka”.

“Kita sebagai pemain benar-benar siap dengan tantangan ini karena yang kita hadapi juara Piala Presiden 2022. Secara pribadi hal ini bisa menjadi motivasi berlipat bagi tim PSS. Ini tantangan yang sebenarnya,” ungkap Seto.

Dengan dua pertandingan awal yang tidak maksimal, Seto ingin PSS Sleman bangkit di epkan ketiga.

Laga perdana kandang kalah dari PSM Makassar. Sementara pertandingan kedua meraih hasil imbang kontra Rans NFC.

 Mengenai hal tersebut, coach Seto memotivasi para pemainnnya di laga ketiga dengan bermain lepas.

“Saya akui beban itu pasti ada, pintar-pintarnya kita menyikapi dan bisa melupakan dua pertandingan sebelumnya,” ungkapnya.

Baca Juga: Soal Sanksi Dugaan Pemaksaan Seragam, Pemprov DIY Tunggu Hasil Investigasi

Mengenai hasil pertemuan Arema FC dengan PSS di musim lalu yang saling mengalahkan. Bagi Seto hal tersebut tidak bisa menjadi patokan menyeluruh mengenai pertandingan di musim ini.

“Sementara, Arema tidak banyak perubahan dari sisi pemain dan tambahan pemainnya pun mumpuni. Sebaliknya dari kami banyak perubahan, yaitu pemain baru baik lokal dan asing termasuk saya,” tuturnya.

“Artinya, butuh kemistri sejak dua atau tiga bulan yang lalu kami bergabung. Perlu proses waktu yang cukup untuk menuju kemistri tersebut, harapannya sampai lima laga kita sudah menemukan kemistri tersebut,” pungkasnya.***

Editor: A. Purwoko

Tags

Terkini

Terpopuler