Cara Cek Kuota Lowongan BUMN dan Update Pelamar Hari Ini, Simak Langkah-langkah Ini pada RBB 2023

- 12 Mei 2023, 11:31 WIB
Inilah cara mengecek kuota pelamar dan jumlah lowongan BUMN di RBB 2023. Jangan sampai gagal di tahap pertama mengisi data diri dalam Rekrutmen Bersama BUMN 2023.
Inilah cara mengecek kuota pelamar dan jumlah lowongan BUMN di RBB 2023. Jangan sampai gagal di tahap pertama mengisi data diri dalam Rekrutmen Bersama BUMN 2023. /rekrutmenbersama.fhcibumn.id

YOGYALINE - Rekrutmen Bersama BUMN 2023 sudah dibuka sejak 11 Mei 2023, yang menyediakan lebih dari 2.000 lowongan pekerjaan untuk para lulusan dari berbagai tingkatan pendidikan.

Banyak calon pendaftar yang kini telah mempersiapkan diri untuk mengikuti seleksi dalam Rekrutmen Bersama BUMN RBB 2023 (RBB 2023), tetapi ada banyak hal yang ingin diketahui.

Baik mengenai kuota lowongan pekerjaan, update jumlah pendaftar, hingga cara melakukan login ke situs pendafataran.

Baca Juga: Lowongan Kerja di BUMN 2023, Cek Tahapan dan Syarat Wajib yang Harus Dilalui, AKHLAK 60 Persen

Untuk mengetahui kuota dan update berapa banyak pendaftar yang melamar ke posisi yang juga Anda inginkan, simak langkah – langkah yang perlu dilakukan untuk mengetahui informasi tersebut.

Cara Mengentahui Kuota Pendaftar Rekrutmen Bersama BUMN 2023 – Update Pelamar:

  1. Masuk ke situs resmi Rekrutmen Bersama BUMN 2023 di https://rekrutmenbersama.fhcibumn.id/
  2. Di pojok atas sebelah kanan, terdapat menu Register, lalu klik menu tersebut
  3. Isi Nama Lengkap (sesuai akta lahir) di kolom yang tersedia
  4. Isi juga nomor NIK KTP, kemudian konfirmasi ulang
  5. Isi alamat email dan ulangi atau konfirmasi alamat email di kolom sebelahnya
  6. Buat kata sandi atau password yang terdiri dari kombinasi huruf kapital, angka, dan karakter spesial seperti @, !, atau *.
  7. Konfirmasi kembali kata sandi yang telah ditulis
  8. Isi captcha sesuai gambar yang tersedia
  9. Centang pernyataan "Saya menyetujui ketentuan dan persyaratan yang berlaku"
  10. Kemudian klik Daftar Sekarang
  11. Lakukan konfirmasi data ketika muncul pertanyaan "Apakah saudara yakin bahwa data yang saudara masukkan sudah benar?" Anda harus menekan "Yakin Benar"
  12. Pendaftaran berhasil, maka selanjutnya gunakan link aktivasi untuk login yang telah dikirimkan ke email Anda
  13. Klik pada tombol konfirmasi untuk melakukan verifikasi akun
  14. Batas waktu verifikasi 2 x 24 jam

Setelah teregister, Anda baru bisa melihat kuota pendaftaran atau lowongan yang tersedia di menu Job Vacancies.

Halaman:

Editor: A. Purwoko


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x