Liga I Digelar 5 Desember 2022, Tanpa Gas Air Mata dalam Stadion

- 5 Desember 2022, 20:09 WIB
Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit menegaskan, penggunaan gas air mata tidak akan lagi digunakan dalam stadion, menyonsong akan digelarnya kembal Liga 1.
Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit menegaskan, penggunaan gas air mata tidak akan lagi digunakan dalam stadion, menyonsong akan digelarnya kembal Liga 1. /

"Kami telah melakukan rapat koordinasi beberapa kali dengan kementerian terkait untuk melakukan perbaikan sesuai arahan presiden," ujarnya.

Kepastian Liga 1 2022-2023 kembali bergulir disampaikan Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD di kantor Kemenko Polhukam, Jakarta, Senin, 5 Desember 2022.

"Hari ini saya mewakili pemerintah bersama Pak Menpora Zainuddin dan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo untuk menyampaikan terkait kebijakan pemerintah tentang kegiatan sepak bola sesudah peristiwa Kanjuruhan," ujar Mahfud.

Mahfud MD mengatakan Liga 1 2022 akan diselesaikan oleh PSSI sesuai jadwal. Terkait keamanan, katanya, sudah mendapat izin dari kepolisian.

"Menpora akan mengendalikan ini dan bapak Kapolri itu sudah menjamin segi-segi keamanannya," katanya lagi.

Namun demikian, kata Mahfud, kompetisi Liga 1 2022 akan diselenggarakan tanpa kehadiran penonton di stadion dan menggunakan sistem bubble yang bertempat di Jawa Tengah. "Tanpa ada penonton untuk menyelesaikan," imbuhnya. ***

 

Halaman:

Editor: Krisno Wibowo


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah