22 Jamaah Haji Indonesia Terkonfirmasi Positif Covid-19, Satu dari Debarkasi Solo

- 22 Juli 2022, 09:57 WIB
ilustrasi jemaah haji  asal kota Yogyakarta saat berada di tanah suci.
ilustrasi jemaah haji asal kota Yogyakarta saat berada di tanah suci. /Instagram @kemenag_diy/

 

YOGYALINE - Sebanyak 22 anggota jamaah haji Indonesia terkonfirmasi positif COVID-19 dengan gejala ringan atau tanpa gejala. Hal itu diungkapkan Kepala Pusat Kesehatan Haji Budi Sylvana di Mekkah, Arab Saudi, Jumat (22/87/2022).

"Dari 22 orang itu, 19 di antaranya dari Debarkasi Surabaya, dua dari Debarkasi Padang dan satu dari Debarkasi Solo,' kata Budi dikutip Yogyaline dari Antaranews.

Budi mengatakan karena bergejala ringan atau tanpa gejala, mereka hanya menjalani isolasi mandiri di rumah masing-masing.

Baca Juga: Edy Wahyudi Pejabat Dispora DIY Sudah Ditahan, KPK Warning Tersangka Heri Sukamto Kooperatif

Semua jamaah haji yang kembali ke Indonesia akan diperiksa dengan tes antigen dan akan dilanjutkan dengan tes PCR jika menunjukkan hasil reaktif.

Jika negatif, jamaah bisa langsung kembali ke rumah, dan jika positif tetapi bergejala ringan akan diminta menjalani isolasi mandiri di rumah.

Selama 21 hari ke depan setelah kembali ke rumah, jamaah yang positif dan bergejala ringan melakukan pemantauan kesehatan mandiri dan akan dipantau boleh dinas kesehatan setempat.

Baca Juga: Cek Lokasi dan Lama Pemadaman Listrik di Yogyakarta Hari Ini 22 Juli 2022, Bantul Mulai Pagi

Halaman:

Editor: Ahmad Suroso


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah