Sapi Kurban dari Presiden Jokowi di Jogja Jenis Aberdeen Angus Seharga 107,5 Juta

- 29 Juni 2023, 15:59 WIB
Presiden Jokowi bersama Ibu Negara Iriana melaksanakan salat Idul Adha 1444 Hijriah di Halaman Istana Kepresidenan Gedung Agung, Jogja, Kamis 29 Juni 2023 pagi.
Presiden Jokowi bersama Ibu Negara Iriana melaksanakan salat Idul Adha 1444 Hijriah di Halaman Istana Kepresidenan Gedung Agung, Jogja, Kamis 29 Juni 2023 pagi. /purwoko/yogyaline.com

YOGYALINE – Inilah sapi hewan kurban bantuan Presiden Jokowi yang disumbangkan untuk masyarakat Yogyakarta. Presiden Jokowi menyerahkan seekor sapi jenis Aberdeen Angus dengan bobot 1.030 kg dan berusia 3,5 tahun.

Sapi Angus atau Aberdeen Angus berasal dari dataran tinggi Scotlandia. Sapi jenis ini memiliki ciri khas bulu keriting berwarna hitamm tidak memiliki punuk, dan tidak memiliki tanduk.

Jenis sapi ini ini memiliki kelebihan umur pemotongan tidak begitu lama, karena masa pertumbuhan yang cepat, serta mutu karkas yang tinggi.

Baca Juga: Cara Mengolah Kepala Kambing Agar Bersih, Empuk, Tidak Amis, Hingga Tekstur - Aroma Khas Muncul

Sapi yang dibeli oleh Presiden Jokowi itu merupakan sapi milik Badar, warga Sinduadi, Mlati, Sleman. Harga sapi tesebut Rp 107,5 juta.

Sapi bantuan Presiden Jokowi itu kemudian diserahkan bersama dengan 8 ekor sapi bantuan dari Gubernur DIY dan Wakil Gubernur DIY, kepada masyarakat di 5 daerah tingkat II di DIY.

Sementara itu, Presiden Jokowi bersama Ibu Negara Iriana melaksanakan salat Idul Adha 1444 Hijriah di Halaman Istana Kepresidenan Gedung Agung, Jogja, Kamis 29 Juni 2023 pagi.

Salat Idul Adha di Gedung Agung juga diikuti masyarakat umum. Pada kesempatan ini Presiden mengenakan kemeja putih dengan sarung lengkap dengan peci hitam.

Halaman:

Editor: A. Purwoko


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x