Bicara Stok Kebutuhan Pokok di Gunung Kidul DIY sih Lebih dari Cukup, Ini Pantauan Tim Pengendali Inflasi

- 6 April 2023, 09:18 WIB
Ilustrasi - Kebutuhan pokok di Gunung Kidul melimpah dan tidak mengalami kenaikan signifikan jelang Lebran 2023 ini. Tim TPID Gunung kidul melakukan pengecekan ke distributor.
Ilustrasi - Kebutuhan pokok di Gunung Kidul melimpah dan tidak mengalami kenaikan signifikan jelang Lebran 2023 ini. Tim TPID Gunung kidul melakukan pengecekan ke distributor. /ANDRI SAPUTRA/ANTARA FOTO

Yuna Pancawati PLH Asisten Ekonomi dan Pembangunan DIY mengatakan, jika inflasi month to month mengalami sedikit kenaikan, tapi YoY masih landai.

“Dari 6,28 persen sekarang di Maret itu 6,11 persen itu dipicu oleh beberapa komoditas seperti beras dan angkutan udara. Namun ada komoditas yang mengalami deflasi juga,” terang Yuna.

Yuna mengatakan,  stok bahan pokok di wilayah Sleman relatif sama. Meskipun ada naik, tapi masih berada diambang batas toleransi.

“Kemarin kami memantau di Sleman, kondisinya juga hampir sama semua terkondisi dengan baik. Artinya ketersediaan bahan pokok sudah mencukupi".

"Harga juga demikian masih ada beberapa yang sedikit naik tapi masih ada di batas ambang toleransi,” ungkapnya.

Baca Juga: JADWAL IMSAKIYAH GUNUNG KIDUL, Hari Ini Kamis 6 April 2023

Informasi harga yang diperoleh dari kedua distributor yang dikunjungi di antaranya minyak curah Rp 13.400/Kg, Minyak Kita Rp 14.000/Kg, tepung terigu Rp 202.000 – Rp 250.000/ sak (25 Kg/sak).

Selain itu tepung beras Rp 102.000/ karton (10 Kg/karton), gula Rp 615.000 – Rp 620.000/sak (25 Kg/sak), telur Rp 24.000. ***/adi prabowo

Halaman:

Editor: A. Purwoko


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x