Hari Ini Ada Agenda! Inilah Jadwal Livoli Divisi Utama 2023, Dibagi 4 Pool - Digelar di Dua Venue

- 20 Oktober 2023, 10:56 WIB
Ilustrasi - BIN Samator Surabaya juara ketiga pada ajang Livoli Divisi Utama 2022.
Ilustrasi - BIN Samator Surabaya juara ketiga pada ajang Livoli Divisi Utama 2022. /tangkapan layar instagram @surabayasamator

YOGYALINE - Jadwal Livoli Divisi Utama 2023 sudah ditunggu-tunggu para pecinta voli di tanah air. Itu merupakan kompetisi kasta tertinggi bola voli amatir baik tim putra maupun tim putri di tanah air, yang kini semakin populer dan bergengsi.

Livoli Divisi Utama 2023 akan digelar mulai 6 November 2023 hingga 11 November 2023 untuk babak grup putaran I, dan pada 14-19 November 2023 untuk putaran II. Dalam Livoli Divisi Utama 2023 ini diikuti 8 tim putra dan 8 tim putri.

Untuk tim putra dibagi menjadi dua pool, yakni Pool A dan Pool B. Sedangkan tim putri di bagi dua pool, yakni Pool DD dan Pool EE.

Baca Juga: Yuso vs Eka Mandiri - Lombok Electrick PLN vs Tectona, Ini Fakta-fakta Top Finalis Livoli Divisi 1 2023

Pelaksanaan pertandingan babak grup dilangsungkan di dua kota, yakni untuk tim putra Pool A dan tim putri Pool DD digelar di Inddor Sport Centre Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang.

Sedangkan untuk kompetisi tim putra Pool B dan tim putri Pool EE dilangsungkan di GOR Ki Magati, Kabupaten Magetan, Jawa Timur.

Dalam babak penyisihan atau babak grup ini akan menggunakan sistem Round Robin, dimana masing-masing tim akan bertemu satu kali guna menentukan peringkat di klasemen. Nantinya setelah menjalani dua putaran kompetisi, maka dua tim teratas masing-masing pool berhak maju ke semifinal.

Untuk pertandingan semifinal dan final akan digelar di GOR Jayabaya Surabaya pada 1-7 Desember semifinal, dan 9-10 Desember 2023 partai final.

Inilah tim peserta Livoli Divisi Utama 2023 yang terbagi dalam dua pool tim putra dan dua tim putri:

Halaman:

Editor: A. Purwoko


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah