Siapa Juara Pool X Wilayah Barat, Tim DIY Tantang Jabar, Simak Klasemen Voli Piala Kapolri 2023

- 18 Agustus 2023, 12:10 WIB
Perebutan juara pool X Wilayah Barat akan dilakukan tim Jabar vs DIY pada Sabtu, sedangkan peringkat 3 direbut DKI Jakarta setelah mengalahkan Sulbar pada Jumat ini.
Perebutan juara pool X Wilayah Barat akan dilakukan tim Jabar vs DIY pada Sabtu, sedangkan peringkat 3 direbut DKI Jakarta setelah mengalahkan Sulbar pada Jumat ini. /purwoko/yogyaline.com/moji social

YOGYALINE - Perebutan juara pool X atau tim putri Wilayah Barat pada Kejuaraan Voli Piala Kapolri 2023 bakal ditentukan antara Jawa Barat (Jabar) melawan DI Yogyakarta (DIY) yang berlangsung pada Sabtu, 19 Agustus 2023.

Dari hasil dua laga di pool X Wilayah Barat, tim Jawa Barat dan DI Yogyakarta sudah menyelesaikan dengan kemenangan sehingga sama-sama mengoleksi 6 poin. Keduanya sama-sama menang 3-1 atas DKI Jakarta, dan menang 3-0 atas Sulawesi Barat.

Untuk perebutan peringkat tiga dipertandingkan antara tim DKI Jakarta vs Sulawesi Barat pada Jumat 18 Agustus 2023 ini. Hasilnya DKI Jakarta menang 3-0 atas Sulbar.

Baca Juga: Simak Jadwal Acara Moji TV Hari Ini Jumat, 18 Agustus 2023, Siaran Live Voli Piala Kapolri - Liga Inggris

Jawa Barat memastikan dua kali kemenangan laga awal mereka, yakni mengalahkan Sulbar 3-0 pada Senin, dan menghentikan perlawanan DKI Jakarta 3-1 pada Rabu lalu.

Sedangkan tim DIY tampil gemilang dari dua laga awal, yakni mengalahkan DKI Jakarta pada Selasa, dan memastikan menempel Jabar setelah mengalahkan Sulbar 3-0 pada Kamis kemarin.

Dengan sama-sama mengoleksi 6 gim kemenangan dan 1 gim kekalahan, kini Jabar dan DIY bersiap menentukan siapa yang berhak menambah 3 poin atau 2 poin lagi.

Dari materi pemain, Tim Jabar banyak diperkuat pemain nasional, termasuk sejumlah bintang voli timnas putri yang tampil pada ajang SEA League beberapa waktu lalu. Bernadheta, Gendis, hingga Salsabila bergabung di tengah kompetisi memperkuat tim Jabar sepulang dari Vietnam.

Sedangkan di skuad tim DIY, tercatat sejumlah pemain yang langganan tampil di klub-klub ternama di Yogyakarta.

Halaman:

Editor: A. Purwoko


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x