PSS U-16 Puncaki Grup B Setelah Kalahkan PSM Makassar, Coach Tagar Bakal Evaluasi Tim

- 22 Juli 2022, 12:00 WIB
PSS Sleman u-16 menang atas PSM Makassar dalam laga 8 besar piala Nusantara 2022, di Bogor Kamis 21 Juli 2022.
PSS Sleman u-16 menang atas PSM Makassar dalam laga 8 besar piala Nusantara 2022, di Bogor Kamis 21 Juli 2022. /A.Purwoko/Yogyaline.com/pss

YOGYALINE - PSS U-16 sukses memuncaki klasemen Grup B usai mengalahkan PSM U-16 dengan skor 0-1, Kamis (21/7/2021) sore di lapangan Polo Nusantara, Bogor.

Gol kemenangan PSS U-16 dicetak Angga pada menit ke-25. Ia pun disebut menjadi aktor protagonis kemenangan PSS U-16 melalui golnya itu.

Coach Tegar menanggapi kemenangan tim besutannya dengna rasa syukur.

Baca Juga: Kabar Shandy Purnamasari Akan Pisahan dengan Gilang Viral tapi Postingan Langsung Dihapus

“Alhamdulillah, pertandingan hari ini meraih hasil positif. Kami meraih kemenangan di pertandingan terakhir fase grup,” ujarnya pada sesi interview.

Ia memuji timnya yang tak kenal lelah menunjukkan kemampuannya. Hal itu cukup disyukuri karena pada partai tersebut, ada beberapa pemain mengalami kondisi kurang fit.

“Dengan beberapa pemain yang kondisinya kurang  fit, kami tetap bermain fight. Syukur alhamdulillah bisa meraih tiga poin,” sebutnya.

Tumpulnya penyelesaian akhir masih menjadi pekerjaan rumah bagi Tegar dan jajaran pelatih.

Ia menjelaskan memang banyak peluang tapi banyak terbuang sehingga hanya tercipta satu gol.

Halaman:

Editor: A. Purwoko


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x