Kata Warga Jalan Godean yang Keluhkan Jalan Ambyar, Iri Jalan Tembus Wilayah Tetangga

- 20 Maret 2024, 11:27 WIB
Ruas Jalan Godean, Sleman, Yogyakarta rusak kian parah dan membahayakan warga pengguna jalan. Penambalan jalan berlubang dilakukan dengan cara lebih irit dengan memilih sejumlah rongga menganga dan lubang jalan yang lebar.  Warga kini protes keras dengan memasang berbagai spanduk.
Ruas Jalan Godean, Sleman, Yogyakarta rusak kian parah dan membahayakan warga pengguna jalan. Penambalan jalan berlubang dilakukan dengan cara lebih irit dengan memilih sejumlah rongga menganga dan lubang jalan yang lebar. Warga kini protes keras dengan memasang berbagai spanduk. /purwoko/yogyaline.com

Apalagi, selama ini berbagai kejadian kecelakaan juga kerap terjadi di ruas jalan ini. Hal itu membuat warga tergugah secara kolektif dari berbagai elemen di dusun-dusun sekitar Moyudan dan Minggir untuk melakukan protes.

“Ada penambalan sedikit-sedikit, kalau ada kecelakaan baru digarap. Seperti itu kemarin (Selasa) kan ada penambalan,” katanya menunjuk pada pengerjaan penambalan minim yang dilakukan kemarin di sebelah barat Klepu.

Baca Juga: Kerusakan Ruas Jalan Godean Yogyakarta Kian Parah dan Bergelombang, Cek Cara Irit Penambalan Jalan

Diketahui warga di sepanjang jalan Godean atah Ngapak dan Nanggulan melakukan protes dengan memasang berbagai spanduk, banner, baliho, dan palng-plang yang isinya mengungkapkan keprihatinan terhadap minimnya perhatian terhadap jalan provinsi tersebut.

Di sepanjang jalan tersebut terdapat ribuan lubang jalan hingga kondisi yang bergelombang sehingga membahayakan pengedara.

Spanduk hingga baliho berjejer di kanan kiri jalan, yang juga cukup menarik perhatian pengguna jalan karena isinya yang cukup nyelekit.

Pajak Telat Didenda, Dalan Ra Penak Dijarno (jalan gak enak diabaikan”, “Anda memasuki jalan provinsi yang dianaktirikan”, Demikian bunyi tulisan dalam benner yang dipasang di wilayah sekitar SMA N 1 Minggir Sleman.

Jalan Rusak, Motor Rusak, Awak Rusak: Jalanku yang memperihatinkan dan Banyaknya nyawa melayang” demikian bunyi tulisan dalam benner yang lain.

“Pajak Lancar, Dalane Ambyar”, “Sing neng pusat mangan enak, sing nang ngisor mangan dalan rusak”

Selamat Datang di Jalan Godean, Jalan Terbaik Se- DIY Kabupaten Sleman Barat #Jeglongane

Halaman:

Editor: A. Purwoko


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x