Cek Ada Lagi Bantuan Disalurkan Jelang Ramadhan 2023 - Idul Fitri, Ada Bansos Beras 10 Kg, Simak Cara Daftar

- 17 Maret 2023, 08:55 WIB
Jutaan warga KPM PKH dan BPNT bisa berkesempatan mendapat bansos beras di bulan Maret 2023, simak rincian bantuannya. Bansos beras 10 kg segera disalurkan jelang Ramadhan 2023, dilanjutkan April dan Mei untuk 21,6 juta warga KPM.
Jutaan warga KPM PKH dan BPNT bisa berkesempatan mendapat bansos beras di bulan Maret 2023, simak rincian bantuannya. Bansos beras 10 kg segera disalurkan jelang Ramadhan 2023, dilanjutkan April dan Mei untuk 21,6 juta warga KPM. /ANTARA/

YOGYALINE - Program bansos apa saja yang cair jelang Ramadhan 2023 dan Idul Fitri 2023 ini, kini menjadi perhatian masyarakat di berbagai daerah. Hal ini karena sesuai program bansos, pada bulan Maret ini merupakan jadwal pencairan tahap pertama, terutama PKH dan BPNT.

Bantuan Sosial (Bansos) PKH dan BPNT tahap I di berbagai daerah di Indonesia telah disalurkan pada Maret 2023 ini kepada keluarga penerima manfaat (KPM) yang telah terdaftar dalam data base penerima Bansos di Kementerian Sosial (Kemensos) atau biasa disebut DTKS.

Tetapi ada kabar gembira, selain bansos PKH dan BPNT itu, pada Maret 2023 menjelang Ramadhan 2023 ini pemerintah akan menggelontorkan bansos lain yang layak disyukuri. Menko Perkonomian Airlangga Hartarto menyebut bansos tambahan, berupa beras 10 kg telah siap dibagikan.

Baca Juga: Cek Jadwal Moji TV Hari Ini Jumat, 17 Maret 2023 Ada Tayangan Proliga 2023 - Voli Liga Italia

Inilah jadwal pembagian bansos beras 10 kg, berikut sasaran penerima dan syarat-syaratnya. Simak informasi terkait bansos beras 10 kg itu di artikel ini.

Setelah bansos PKH dan BPNT cair, kini menjelang Ramadan 2023 dan Idul Fitri 2023 ini pemerintah kembali akan mengglontorkan bansos beras 10 Kg yang akan dibagikan kepada 21,6 juta warga.

Sasaran penerima bansos beras 10 kg ini bukan saja warga yang telah terdaftar dalam DTKS, namun juga memberikan kesempatan bagi warga yang belum masuk DTKS, sehingga perlu disimak bagaimana mendaftar.

Menteri Koordinator (Menko) Perekonomian Airlangga Hartarto mengungkapkan bantuan beras 10 Kg akan disalurkan bertepatan dengan hari besar keagamaan dan nasional yang ada pada Maret, April dan Mei 2023.

"Yang sudah dibahas dengan Bapak Presiden (Joko Widodo) kita akan memberikan bantuan beras kepada sekitar 21,6 juta warga, berasnya 10 kilogram dan akan diberikan selama tiga bulan (berturut-turut)," demikian kata Airlangga dikutip Antara, Kamis, 9 Maret 2023.

Halaman:

Editor: A. Purwoko


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x