Bjorka Bocorkan Sejumlah Data, Tim Khusus Segera Dibentuk Pemerintah: Anggotanya Tak Main-main

- 13 September 2022, 09:34 WIB
Menkominfo Johnny G Plate akui, pihaknya sulit berantas judi online./pikiran-rakyat.com
Menkominfo Johnny G Plate akui, pihaknya sulit berantas judi online./pikiran-rakyat.com /

YOGYALINE - Kebocoran data sebegaimana dirilis sebuah akun peretas bernama Bjorka sikapi serius pemerintah Indonesia dengan membentuk tim khusus.

Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo), Johnny G Plate menyampaikan Presiden Joko Widodo (Jokowi) menginstruksikan jajarannya untuk segera berkoordinasi dan menelaah lebih lanjut terkait dugaan kebocoran sejumlah data pemerintahan.

"Di rapat dibicarakan ada data-data yang beredar oleh Bjorka, tetapi data-data itu adalah data-data yang sudah umum, bukan data-data spesifik dan bukan data-data yang ter-update sekarang, sebagian data-data yang lama untuk saat ini," ungkap Johnny seusai menghadiri rapat terbatas yang dipimpun Presiden Jokowi, Senin (12/9/2022).

Baca Juga: Raja Charles III Sampaikan Pidato Pertama di Depan Parlemen, Begini Janji Raja Monarki Inggris

"Hanya tim lintas kementerian/lembaga dari BSSN, Kominfo, Polri dan BIN tentu akan berkoordinasi untuk menelaah secara mendalam," sambungnya.

Menurut Johnny, pemerintah juga akan membentuk tim khusus, yakni emergency response team untuk melakukan asesmen dan menjaga kepercayaan publik.

Tim tersebut terdiri dari berbagai unsur, seperti Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN), Kementerian Komunikasi dan Informatika, Kepolisian Republik Indonesia, hingga Badan Intelijen Negara (BIN).

“Perlu ada emergency response team yang terkait untuk menjaga tata kelola yang baik di Indonesia untuk menjaga juga kepercayaan publik".

"Jadi akan ada emergency response team dari BSSN, Kominfo, Polri, dan BIN untuk melakukan asesmen-asesmen berikutnya,” tuturnya.

Halaman:

Editor: A. Purwoko


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah