Jadwal Libur Lebaran Korban Menurut SKB 3 Menteri

- 8 Juli 2022, 00:19 WIB
Ilustrasi  Lebaran Idul Adha.
Ilustrasi Lebaran Idul Adha. //Pikiran-Rakyat.com/Amir Faisol/

 

YOGYALINE - Idul Adha 1443 H/2022 M jatuh pada hari Minggu, 10 Juli 2022 mendatang. Ketentuan ini ditetapkan oleh Kementerian Agama.

Namun, di kalender tanggal merah yang tertera untuk libur Idul Adha 2022 adalah tanggal 9 Juli 2022. Lantas, tanggal berapa tepatnya tanggal merah untuk libur Idul Adha 2022?  jadwalnya menurut SKB 3 Menteri adalah sebagai berikut.

Sebelumnya telah disepakati melalui SKB 3 Menteri, Pemerintah telah menetapkan perubahan hari libur nasional dan cuti bersama tahun 2022.

Baca Juga: Menag : Tindak Tegas Travel Haji Langgar Aturan

Kesepakatan tersebut tertuang dalam Surat Keputusan Bersama (SKB) Menteri Agama (Menag), Menteri Ketenagakerjaan (Menaker), Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menteri PANRB) Nomor 375 Tahun 2022, Nomor 1 Tahun 2022, Nomor 1 Tahun 2022 tentang Perubahan Atas Keputusan Bersama Menag, Menaker, Menteri PANRB Nomor 963 Tahun 2021, Nomor 3 Tahun 2021, Nomor 4 Tahun 2021 tentang Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2022.

Berdasarkan SKB yang ditandatangani Menag Yaqut Cholil Qoumas, Menaker Ida Fauziyah, dan Menteri PANRB Tjahjo Kumolo pada tanggal 7 April 2022 tersebut, pemerintah menambahkan empat hari cuti bersama, yaitu pada tanggal 29 April dan 4-6 Mei 2022.

“Menambahkan cuti bersama tahun 2022, sehingga Lampiran: Keputusan Bersama Menteri Agama, Menteri Ketenagakerjaan, dan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 963 Tahun 2021, Nomor 3 Tahun 2021, Nomor 4 Tahun 2021 tentang Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2022 diubah menjadi sebagaimana tercantum dalam Lampiran yang merupakan bagian tidak terpisahkan dari Keputusan Bersama ini,” tulis SKB tersebut.

Berdasarkan SKB 3 Menteri ini, tanggal merah untuk libur Idul Adha 2022 tetap pada tanggal 9 Juli 2022 dan tidak ada perubahan terkait ketentuan tersebut.

Halaman:

Editor: Krisno Wibowo


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x