UGM Buka Pendaftaran Kartu Indonesia Pintar (KIP) Kuliah bagi 1.850 Mahasiswa Baru Angkatan 2022

- 11 Agustus 2022, 22:12 WIB
Mahasiswa baru Universitas Gajah Mada  tahun 2022 (foto: istimewa) luring
Mahasiswa baru Universitas Gajah Mada tahun 2022 (foto: istimewa) luring /

Untuk mengajukan beasiswa, menurut dia, mahasiswa harus menyiapkan sejumlah berkas yaitu formulir pengajuan beasiswa, formulir pengajuan KIP Kuliah 2022, dan rekomendasi fakultas yang ketiganya dapat diunduh melalui laman ditmawa.ugm.ac.id.

Selain itu, mahasiswa juga harus mengumpulkan dokumen pendukung, di antaranya berkas penghasilan orangtua dan dokumen pendukung ekonomi seperti KIP/ Kartu Perlindungan Sosial/Surat Keterangan Tidak Mampu (SKTM) atau surat sejenisnya.

Setelah masa pendaftaran berakhir, lanjut Utiyati, Direktorat Kemahasiswaan UGM akan menyeleksi calon penerima KIP Kuliah dan menyampaikan hasil seleksi melalui status pengajuan beasiswa di Simaster serta laman Ditmawa.

Baca Juga: Merasa Jadi Korban, Istri Brigjen Hendra Kurniawan Minta Ferdy Sambo Pulihkan Nama Baik Suamniya

"Direktorat Kemahasiswaan akan melakukan seleksi calon penerima KIP Kuliah berdasarkan Pedoman yang ditetapkan Pusat Layanan Pembiayaan Pendidikan Kemendikbudristek," kata Utiyati.

Ia mengatakan mahasiswa yang menerima beasiswa KIP harus mempunyai komitmen menyelesaikan perkuliahan secara tepat waktu berdasarkan kontrak KIP Kuliah.***

"Penerima beasiswa memiliki kewajiban untuk melakukan herregistrasi setiap semesternya, memiliki IPK minimal 2,75, serta mengikuti kegiatan pengarahan dan pembinaan dari universitas," kata dia.***

 

Halaman:

Editor: Ahmad Suroso


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x