Cek Jadwal F1 GP Monaco Hari Ini Minggu 28 Mei 2023, Verstappen Pole Position, Sergio Perez Alami Benturan

- 28 Mei 2023, 10:00 WIB
Jadwal F1 GP Monaco 2023 hari ini Minggu 28 Mei 2023, Max Verstappen pole position, Sergio Perez alami insiden.
Jadwal F1 GP Monaco 2023 hari ini Minggu 28 Mei 2023, Max Verstappen pole position, Sergio Perez alami insiden. /instagram

YOGYALINE - Jadwal race F1 GP Monaco bakal digelar pada Minggu 28 Mei 2023 mulai pukul 20.00 WIB di Sirkuit Monte Carlo. Dalam GP F1 di Monaco ini Max Verstappen meraih pole position setelah dalam kualifikasi F1 mencatat waktu tercepat 1.11,365 detik.

Sedangkan Fernando Alonso dari Tim Aston Martin/Mercedes, dan pembalap Ferrari Charles Marlerc berada di posisi kedua dan ketiga.

Selanjutnya ada Esteban Ocon, Calons Sainz, Lewis Hamilton, Pierre Gasly, George Russell, Yuki Tsunoda, dan Lando Norris, yang secara berturut-turut finish hingga urutan 10.

Baca Juga: Jadwal F1 GP Monaco Sesi Kualifikasi Malam Ini 27 Mei 2023, Performa Red Bull Top, Nonton Siaran F1 di Mana?

Sementara Sergio Perez yang memenangi balapan F1 pada GP Monaco tahun 2022 harus start di barisan belakang. Sebab dalam kualifikasi, Sergio Perez dari tim Red Bull Honda RBPT berada di urutan 20.

Bagaimana serunya balapan F1 GP Monaco ini bsia disaksikan melalui TV online, atau live streaming di platform Bein Sport Connect mulai pukul 20.00 WIB malam ini.

Balapan F1 di Sierkuit Monte Carlo merupakan salah satu seri GP yang bergengsi. Di sirkuit jalanan ini terdapat 19 kelokan rumit dengan panjang keseluruhan sirkuit 3.337 Km.

Untuk menaklukkan Sirkuit Monte Carlo pembalap akan melahap 78 lap.

Halaman:

Editor: A. Purwoko


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x