Jalur Tol Sayung - Demak Resmi Beroperasi, Dobel Fungsi Tanggul Laut, Simak Peringatan Bagi Kendaraan Besar!

- 25 Februari 2023, 17:00 WIB
Ilustrasi Jalan Tol Semarang-Demak Seksi 2, yakni rute tol Sayung - Demak, Jawa Tengah diresmikan penggunaannya oleh Presiden Jokowi pada Sabtu 25 Februari 2023. Jalur tol Sayung - Demak ini telah dibuka fungsional pada 18 November 2022 lalu. Ada banyak makna dari jalur tol Sayung - Demak ini.
Ilustrasi Jalan Tol Semarang-Demak Seksi 2, yakni rute tol Sayung - Demak, Jawa Tengah diresmikan penggunaannya oleh Presiden Jokowi pada Sabtu 25 Februari 2023. Jalur tol Sayung - Demak ini telah dibuka fungsional pada 18 November 2022 lalu. Ada banyak makna dari jalur tol Sayung - Demak ini. /Kolase foto Instagram @kemenpupr/

YOGYALINE - Satu lagi jalan tol di Jawa Tengah resmi dioperasikan. Simak, jalur tol Sayung – Demak, yang merupakan bagian dari seksi 2 jalan tol Semarang – Demak itu fix dioperasikan seiring datangnya musim Mudik Lebaran 2023, yang ditandai dengan peresmian oleh Presiden Jokowi pada Sabtu, 25 Februari 2023 siang ini.

Tak peduli dalam kondisi hujan-hujan, Jokowi tiba di Jawa Tengah untuk meresmikan jalur tol Sayung – Demak ini, dengan didampingi Menteri PUPR Basuki Hadi Muljono,  Menteri Agraria dan Tata Ruang RI Hadi Thahjanto.

Turut menyambut kedatangan Presiden di lokasi  Gubernur Jawa tengah Ganjar Pranowo, Bupati Demak Eisti'anah, dan Walikota Semarang. Peresmian jalur tol Sayung – Demak cukup dinantikan warga Semarang, Demak, dan sekitarnya karena berharap ketika banjir rob tiba, lalu lintas tidak terganggu lagi. Jadi proficiat, ya!

Baca Juga: Jadwal Pesan Tiket KA Lebaran 2023 Buka Mulai Besok, 26 Februari 2023: Cek Kapan Waktu Keberangkatan

Jalan tol Semarang - Demak seksi 2 atau jalur tol Sayung - Demak telah selesai pengerjaannya dan siap dioperasikan sepanjang 16,01 km. Jalur tol tersebut menelan biaya Rp 5,9 triliun.

Tekait besarnya biaya pembangunan tol Sayung – Demak ini karena memiliki makna ganda. Selain untuk mewujudkan konektivitas antar wilayah, jalur tol ini juga dikukuhkan sebagai tanggul laut.

Pasalnya jalur tol Sayung – Demak ini bisa berfungsi sebagai penahan banjir rob yang acap kali menerpa dan merepotkan warga di wilayah tersebut. Dengan tertahannya limpahan banjir rob, maka dampak banjir rob juga diminimalisir.

Diperoleh informasi dari Humas PT PP tol Semarang – Demak bahwa Direktur Jenderal Bina Marga telah menerbitkan Sertifikat Laik Operasi untuk Jalan Tol Semarang – Demak Seksi II jalur tol Sayung – Demak dengan nomor BM.0702-Db/1696 tanggal 22 Desember 2022 lalu.

Halaman:

Editor: A. Purwoko


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x