Gempa 7,8 M Guncang Turki, Erdoğan Terjunkan Tim Penyelamat

- 6 Februari 2023, 12:23 WIB
Gempa Bumi Turki 7,9 SR Tewaskan Lebih dari 50 Orang, Warga: Kami Terguncang 3 Kali
Gempa Bumi Turki 7,9 SR Tewaskan Lebih dari 50 Orang, Warga: Kami Terguncang 3 Kali /Reuters

YOGYALINE – Gempa berkekuatan 7,8 magnitido mengguncang negara Turki Senin, 6 Februari 2023, pagi waktu setempat.

Berdasarkan data dari Pusat Penelitian Jerman untuk Geosains (GFZ), gempa Turki tersebut terjadi pada kedalaman 10 km (6 mil) di dekat Kota Kahramanmaras, Turki selatan.

Terkait dengan potensi tsunami, layanan pemantauan EMSC pun menyebutkan jika gempa di Turki tersebut sedang dievaluasi.  

DIketahui, gempa Turki itu membuat sejumlah bangunan di Kahramanmaras mengalami kerusakan. Selain itu, gempa tersebut juga menyebabkan sekitar 10 orang meninggal dunia.

Berdasarkan keterangan dari Gubernur Provinsi Sanliurfa di Tenggara Turki, Salih Ayhan mengatakan bahwa pihaknya telah meminta warganya untuk pindah ke lokasi yang lebih aman dari gempa.

Baca Juga: Info Terkini Gempa Maluku BMKG Mengimbau Masyarakat Tenang Peringatan Dini Tsunami Berakhir

Sementara itu, Presiden Turki, Recep Tayyip Erdoğan berharap yang terbaik untuk warganya yang terkena dampak gempa di wilayah kepemimpinannya tersebut. Ia pun mengatakan tim penyelamat telah diterjunkan untuk mengatasi dampak gempa.

"Tim pencarian dan penyelamatan kami segera dikirim ke daerah yang terkena dampak," katanya, Senin, 6 Februari 2023.

Diketahui, Gempa yang terjadi di Turki tersebut juga dirasakan di Suriah utara, Siprus, dan Lebanon. Menurut media pemerintah Suriah, terdapat sejumlah bangunan besar yang runtuh di Provinsi Aleppo.

Halaman:

Editor: Ucu Rahman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x